Aan Anshori ->>Freedom to Speak
Tuesday, October 2, 2007
Paham Fundamentalisme Ancaman bagi NU
http://lakpesdamjombang.org/home/index.php?option=com_content&task=view&id=58&Itemid=48

Jombang - Merambahnya paham fundamentalisme di kalangan kaum nahdliyin harus segera direspon oleh Nadhlatul Ulama, banyak warga NU yang terseret mengikuti gerakan Islam Kanan ini, hal ini lebih disebabkan organisasi NU tidak menganggap pemahaman ini sebagai sebuah ancaman. Hal itu dikemukakan oleh Aan Anshori, aktifis muda NU. ”Ada paham-paham yang tidak cukup ramah terhadap kebenaran lain yang diusung oleh kaum fundamentalisme, tapi hal ini tidak cukup direspon oleh NU, banyak orang NU yang terseret dalam gerakan Islam kanan itu, ini sangat memalukan dan mencederai NU,” ujarnya, saat diskusi yang digelar Lakpesdam-NU Jombang di studio mini Suara Warga FM Jombang, sabtu (25/8) sore.

Pria yang juga aktifis jaringan muda NU kultural (Janur) Jombang ini mengatakan, Konfercab NU adalah momentum yang tepat untuk memberikan kesepahaman kepada warga nahdliyin untuk lebih memahami dan memperkokoh ajarannya, Nadhlatul Ulama sebagai organisasi sosial keagamaan terbesar tidak cukup berbangga diri terhadap kebesarannya, tapi lebih pada menjaga ajaran-ajaran yang selama ini diugemi oleh NU.

Wajah pluralitas NU terhadap paham kelompok lain menjadikannya mudah diterima oleh semua pihak, sikap tasamuh, tawasud, tawazun dan al-Adalah menjadikan fondasi dan karakter yang di miliki oleh NU, tapi kadang sikap dan karakter ini tidak tercermin dalam bahasan masalah keagamaan dalam Bahtsul Masail NU, ”Dalam masalah waki`iyah istimbat hukumnya tidak cukup kondusif untuk menyebarkan paham pluralisme, selama ini NU dikenal tasamuh, tawasut, tawazun dan ta`adul itu tidak tercermin dalam bahsul masail”. Kata pria yang dikenal sebagai aktifis pro demokrasi ini. (Aan)

baca selengkapnya..
posted by Aan Anshori @ 9:17 AM   0 comments
About Me

Name: Aan Anshori
Home: Jombang, Jawa Timur, Indonesia
About Me:
See my complete profile
Previous Post
Archives
Shoutbox

Links
Powered by

Free Blogger Templates


Free Hit CounterBLOGGER